Jakarta (MetroIndonesia.co) — Merayakan Imlek sejatinya adalah merayakan kebinnekaan dalam kedamaian. Di Indonesia tercinta ini Imlek tidak hanya menjadi perayaan bagi orang-orang Tionghoa, tetapi juga bagi mereka yang meyakini kedamaian dan kebaikan sebagai tujuan interaksi antar-manusia.
Tahun ini baksos Pelayanan Kasih Imlek dilakukan secara serentak di tujuh kota besar dalam lingkup pengabdian distrik 307 A1 dengan membagikan 1010 paket Sembako, Kue Keranjang & Jeruk dan telur pada warga tak mampu di delapan lokasi secara serentak di 7kota Provinsi,
yang diikuti secara virtual yaitu :
1. Jakarta
Tempat Baksos: Kelenteng Kong Miao, Taman Mini
2. Tangerang mewakili Provinsi Banten
Tempat Baksos: Vihara Butong
3. Pangkalpinang (Bangka Belitung)
Tempat Baksos: tidak diberikan ke suatu tempat, paket akan diantar ke yang membutuhkan di
Pangkalpinang dan sekitar
4. Lampung
Tempat Baksos: Sekretariat Pertuni Kota Bandar Lampung, Pondok Pesantren Perkemas,
Pondok Pesantren Alu Salim, dan juga diantar ke yang membutuhkan di Lampung dan sekitar
5. Jambi
Tempat Baksos: tidak diberikan ke suatu tempat, paket akan diantar ke yang membutuhkan di
Jambi dan sekitar
6. Palembang (Sumatera Selatan)
Tempat Baksos: Panti Werdha Kenten dan ke rumah2 di daerah Jakabaring & Puncak sekuning
(bukit)
7. Batam – Kepulauan Riau.
Tempat Baksos: Taman Tuguh Gasing Lions (depan Food Centre 28 / Sydney Hotel), Batam Centre) Dengan Total keseleruhan 1010 paket imlek. Tema pelayanan imlek Perkumpulan Lions Club distrik 307-A1 difokuskan sebagai pesan cinta kasih bagi semua.
Dimanapun kita dilahirkan, kita semua adalah saudara tanpa harus ada hubungan darah. Dengan hati yang tulus, Persatuan Lions Indonesia Distrik 307 A1 sangat bersyukur bisa berada
bersama saudara-saudara yang membutuhkan. Walau kita berasal dari keluarga yang berbeda tempat tinggal yang berbeda, namun perasaan saling memberi perhatian, saling mengasihi
tidak dapat dihalangi oleh perbedaan-perbedaan yang ada.
Pembukaan rangkaian baksos imlek dilakukan di Kelenteng Kung Miao Jakarta Timur. Dengan resmi dibuka langsung oleh District Governor 307 A1 , DG Evi Lasma Pohan, bersama Ketua
Panitia Imlek Jimmy. Evi Pohan yang saat ini memimpin Perkumpulan Lions Indonesia Distrik 307 A1 berharap
melalui bakti sosial ini pelayanan kasih Lions dapat meringankan beban ekonomi warga di tengah pandemi covid-19. Tidak hanya itu, bakti sosial membagi-bagi paket sembako juga
dapat meningkatkan nilai-nilai sosial antar sesama. Di tengah aturan larangan berkumpul yang ketat dan pembatasan mobilitas, maka pembagian bingkisan kasih ini menetapkan aturan aturan protokol kesehatan yang ketat dengan cara Kreatif.
Meski diguyur hujan deras dibeberapa tempat, namun Tidak menyurutkan semangat pengabdian masyarakat ditengah kehidupan ekonomi yang tidak mudah selama pandemi COVID 19. Lions Club Internasional adalah organisasi pelayanan dan pengabdian kepada masyarakat.
Organisasi ini tersebar di 210 negara dan negara bagian di seluruh dunia yang sudah berusia lebih dari 100 tahun dan beranggotakan lebih dari 1,4 juta orang di seluruh dunia. Ada lima fokus utama pengabdian Lions Club Internasional, program pangan alias “Relieving the Hunger”, mata (vision), kanker anak, diabetes dan lingkungan hidup.., sedang
bakti sosial imlek adalah termasuk ke dalam pelayanan bantuana pangan atau “relieving the
hunger “ .
Program ini rutin dilaksanakan dari tahun ketahun dan di setiap hari besar agama . Semoga semakin banyak pihak yang tergerak hatinya untuk membantu sesama.
(Adith Dyah)