Kulon Progo, MetroIndonesia.co – Dalam rangka menindaklanjuti program arahan dari Kodim Kulon Progo guna mencegah penyebaran covid-19, jajaran Muspika Sentolo mengadakan giat penyemprotan disinfektan ditempat fasilitas umum, (26/3/2020).
Kegiatan ini di fokuskan di tempat-tempat yang sering untuk interaksi orang banyak. Diikuti oleh seluruh pegawai kecamatan Sentolo, anggota Koramil, Polsek sentolo dan dari pegawai Puskesmas Sentolo. Tidak ketinggalan juga dari relawan Tagana Sentolo.
Giat ini akan di laksanakan 3 hari berturut turut tanggal (26,27,28) bulan ini.
Titik kumpul di halaman kantor Kecamatan Sentolo dengan diikuti 70 personil gabungan.
Dalam sambutanya Danramil Sentolo Kapten Czi Purnama) menyampaikan bahwa kegiatan ini harus bisa bermanfaat untuk masyarakat banyak. “Dengan di sediakan 25 tangki untuk menyemprot, di harapkan bisa menjangkau semua fasilitas umum di wilayah sentolo,” ungkap Danramil.
Kapolsek Sentolo Akp Hariyantana juga menyampaikan hal yg sama.
Sementara Camat Sentolo Drs Widodo sangat antusias mengikuti giat ini.
Mulai dari kantor Camat Sentolo, Pasar Baru/lawas Sentolo, SD Gembongan, tempat-tempat ibadah, beserta ruko-ruko di Ngeplang dan dilanjutkan ke pasar Ngangrung.
(Redaksi)