Yogyakarta, Metroindonesia.co — Danrem 072/Pamungkas Brigjen TNI Joko Purnomo memberikan materi Wawasan Kebangsaan (Wasbang) kepada para mahasiswa baru Institut Teknologi Yogyakarta (ITY) bertempat di Aula ITY Jalan Janti KM. 4 Gedung Kuning, Wonocatur, Banguntapan, Bantul, Yogyakarta. Kamis, (21/9/2023).
Adapun tema dalam kegiatan tersebut yaitu “Pengembalian Marwah Mahasiswa di Era Globalisasi” yang diikuti oleh 180 orang mahasiswa ITY dalam rangka pengenalan lingkungan kampus Institut Teknologi Yogyakarta.
Danrem 072/Pamungkas menyampaikan bahwa kegiatan ini dilaksanakan agar para mahasiswa mengerti gambaran tentang Wawasan Kebangsaan (Wasbang), bela negara dan cinta kepada tanah air dengan sasaran supaya dapat diterapkan dalam kehidupan sehari-hari.
“Kegiatan ini dilaksanakan agar para mahasiswa dapat mengerti tentang wawasan kebangsaan sehingga tercipta cinta tanah air dan bisa mengisi kemerdekaan ini dengan tidak melakukan hal-hal yang tidak berguna yang dapat merugikan dirinya sendiri dan bangsa,” jelasnya.
Lebih lanjut Danrem 072/Pamungkas menjelaskan bahwa Negara kita terdiri dari berbagai suku bangsa, bahasa dan budaya yang harus terus kita lestarikan sampai keanak cucu kita, oleh karena itu para mahasiswa dalam belajar harus punya komitmen, skala prioritas dan janganlah menyerah serta teruslah untuk berkarya.
“Kita tidak ikut dalam merebut kemerdekaan namun kita sebagai generasi penerus bangsa harus dapat mengisi kemerdekaan dengan berkarya dan berprestasi untuk bangsa,” pungkasnya.
Kegiatan diakhiri dengan penyerahan pelakat dari Wakil Rektor I ITY Hj. Lily Handayani kepada Danrem 072/Pamungkas Brigjen TNI Joko Purnomo dilanjutkan dengan sesi foto bersama.
Hadir dalam kegiatan tersebut, Kasiter Kasrem 072/Pamungkas Kolonel Kav Agus Waluyo, Wakil Rektor II ITY Diananto Prihandoko, Dosen ITY dan Danramil 05/Banguntapan Kapten Chb Hermanto.
(Rep/Supadiyono)