Gunungkidul (MetroIndonesia.co) – Pondok pesantren Bukit Hidayah Jrakah, yang beralamat di Dusun Jrakah, Hargosari, Kecamatan Tanjungsari, Kabupaten Gunungkidul, Yogyakarta, adalah Pesantren baru yang didirikan Tahun 2020 ini.
Dibawah naungan Yayasan Rumah Yatim Wiwin Muslimah, Pondok Pesantren terpadu Tahfidzul Qur’an Bukit Hidayah Jrakah ini terlihat megah. Bangunan yang di bangun diatas tanah seluas 1 hektar ini akan dapat menampung 200 – 250 Siswa – Siswi, baik SD, SMP, SMA, bahkan juga akan merawat kaum Jompo, Disabilitas, Duafa dan lain – lain.
Pada tahun ini pondhok pesantren Tahfidzul Quran menerima santri baru Tahun ajaran 2020-2021.
Menurut Pendiri Yayasan, yang sering di panggil Bunda Wiwin ini, dalam memberikan infomasi kepada Media MetroIndonesia.co, mengatakan Pembukaan Perdana Pondok pesantren ini akan menerima 50 – 100 Santri, dan semua Santri masuk tanpa biaya alias gratis.
“Pondok Pesantren ini di pimpin Guru – guru berpengalaman dan siap mencetak Siswa – Siswi berprestasi, bahkan santrinya (Penghafal Alquran) di hadiahkan Umroh gratis, selama 1Bulan, di Bulan puasa penuh,” terang Bunda Wiwin (20/6/2020).
“Kedepan kita bercita cita mencetak generasi Da’i Da’iyah yang berkualitas yang siap terjun berdakwah di masyarakat, dan tentu ini semua merujuk sesuai yang di ajarkan didalam Al-Qur’an dan asunnah sebagaimana Rasulullah Saw ajarkan,” demikian ungkapan Bunda Wiwin Bonaty dan Ust Muh.Arif Jatmiko sebagai Pendiri dan Pembina Yayasan Rumah Yatim dhuafa Wiwin Muslimah.
(Tri)