Puskesmas Umbulharjo 2 Kota Yogyakarta Kembali Adakan Giat Vaksin

Bagikan

Yogyakarta, Metroindonesia.co, — Untuk mendukung program percepatan vaksin Puskesmas Umbulharjo 2 kota Yogyakarta kembali melaksanakan kegiatan vaksinasi massal untuk kelurahan di wilayah kerjanya,yaitu kelurahan Semaki , Tahunan dan Muja-Muju, bertempat di gedung samping Puskesmas Umbulharjo 2 kota Yogyakarta ( Sabtu 18/9)

Aris Sukrisna Amd Lurah kelurahan Muja-Muju yang turut hadir mendampingi warganya menyampaikan ucapan terimakasih kepada warga yang telah menyempatkan diri utk hadir dan mengikuti kegiatan vaksinasi covid dan kepada semua stakeholder, pengurus RW, RT dan Kader, yang tanpa lelah terus menerus mensupport warga, agar warga mau mengikuti vaksinasi.

” Kami sampaikan terimakasih kepada masyarakat yang telah hadir untuk mengikuti kegiatan vaksin,dan kepada semua stakeholder dari RT, RW dan kader yang tanpa lelah terus mengajak masyarakat agar mau melakukan vaksin sesuai anjuran pemerintah ” ucapnya

Di tambahkan oleh Aris Sukrisna bahwa Kelurahan Mujamuju dan Puskesmas Umbulharjo 2 secara konsisten akan terus mengupayakan dan mengadakan vaksinasi covid kepada warga sampai seluruh target vaksinasi tercapai.

” kami bersama dengan Puskesmas Umbulharjo 2 akan terus berupaya agar target vaksinasi tercapai dengan terus melakukan kegiatan vaksin untuk masyarakat ” tambahnya

Aris Sukrisna juga berharap , untuk mencapai target tersebut kami mohon masukan dari masyarakat Muja Muju terkait dengan kegiatan vaksinasi yang telah diselenggarakan,
dan kami ingatkan untuk tetap patuh dan mentaati protokol kesehatan 5 M.

” mohon masukan dari masyarakat terkait dengan vaksinasi yang telah di selenggarakan,kami ingatkan juga agar masyarakat tetap mentaati protokol kesehatan ” harapnya

Sementara itu Lurah kelurahan Semaki Sigit Kusuma Atmaja S.s MBA pada kesempatan yang sama mengungkapkan terimakasih kepada Puskesmas Umbulharjo 2 yang telah memberi fasilitas vaksin yang nyaman untuk warga Semaki, vaksin berbasis wilayah memberi rasa aman dan nyaman untuk peserta vaksin selain lokasinya yang dekat dengan rumah juga pengerahan warga bisa lebih efektif ketika diselenggarakan di dekat perkampungan warga.

” kami sampaikan terimakasih kepada Puskesmas Umbulharjo 2 yang telah memberikan fasilitas yang aman dan nyaman untuk warga yang mengikuti kegiatan vaksin ” ungkapnya

Nampak hadir dalam kegiatan vaksinasi untuk memberikan semangat kepada petugas dan masyarakat Drg Arif Haritono Mkes Kepala Puskesmas Umbulharjo 2, Aris Sukrisna Amd Lurah kelurahan Muja-Muju, Sigit Kusuma Atmaja S.s MBA Lurah kelurahan Semaki, Aiptu Tri Widiatmoko Babinkamtibmas Polsek Umbulharjo, beberapa staf kelurahan dan tokoh masyarakat.

Acara berlangsung dengan baik dan lancar.
(Redaksi)