Situasi Perbatasan Ukraina-Rusia Mencekam, Potensi Perang Dunia 3

Bagikan

Metro Indonesia – Prospek terjadi perang antara Ukraina-Rusia semakin kuat dengan adanya peningkatan pasukan militer dan persenjataan masing-masing di perbatasannya. Situasi di perbatasan Ukraina semakin mencekam setelah Rusia mengerahkan 100 ribu tentara di perbatasan kedua negara.

Amerika Serikat merespons ancaman Moskow itu dengan mengirim 3.000 tentara tambahan ke Polandia dan Romania untuk melindungi wilayah Eropa Timur. Inggris memasok senjata anti-tank ke Ukraina. Pasukan Inggris pun telah melatih tentara-tentara di negara tersebut.

AS telah menuduh Rusia dapat melancarkan serangan ke Ukraina kapan saja. Namun, Menteri Luar Negeri Rusia, Sergey Lavrov, malah balik menuduh negara-negara Barat melakukan pembohongan dan menyebarkan disinformasi.  VIVA Militer: Pasukan militer Rusia di perbatasan Ukraina Photo : uacrisis.org Meski Rusia membantah mempunyai rencana menginvasi negara tetangganya, Moskow memperburuk ketegangan politik dengan menggelar latihan perang di Belarus dan Laut Hitam.

Diperkirakan total ada 30 ribu pasukan tempur lengkap dengan jet dan rudal.  AS mengkhawatirkan peningkatan itu mengarah pada rencana Rusia untuk bergerak menuju Kyiv dari utara.

Laporan intelijen AS menyebutkan bahwa Rusia berencana untuk menyerang Ukraina pada Rabu 16 Februari 2022. Meski, tidak ada pejabat Gedung Putih yang bisa mengonfimasinya, Dilansir dari New York Times, Senin 14 Februari 2022, para pejabat AS telah mengumpulkan informasi intelijen bahwa Rusia pertimbangkan hari Rabu sebagai kemungkinan tanggal dimulainya aksi militer, menurut beberapa pejabat yang diberi pengarahan tentang materi tersebut. Para pejabat, yang berbicara sebagai anonim, mengakui kemungkinan bahwa penyebutan tanggal tertentu bisa menjadi bagian dari upaya disinformasi Rusia

Artikel ini sudah tayang di VIVA.co.id pada hari Selasa, 15 Februari 2022 – 07:00 WIB
Judul Artikel : Situasi Perbatasan Ukraina-Rusia Mencekam, Potensi Perang Dunia 3
Link Artikel : https://www.viva.co.id/berita/dunia/1449312-situasi-perbatasan-ukraina-rusia-mencekam-potensi-perang-dunia-3?terbaru=4